Pembelajaran literasi digital pastinya sangat penting untuk dilakukan di masa modern saat ini. Setiap orang pasti membutuhkan literasi digital untuk memudahkan kehidupan saat ini dengan mendapatkan berbagai informasi dengan cepat dari berbagai penjuru dunia. Kemampuan literasi informasi sudah seharusnya menjadi salah satu kemampuan yang wajib dimiliki orang semua orang saat ini. Pada dasarnya literasi dapat diartikan sebagai kemampuan individu dalam membaca, menulis, berbicara, menghitung, dan memecahkan permasalahan. Bagi setiap lini kehidupan memerlukan kemampuan literasi ini.

Literasi memiliki makna sebagai sebuah pemahaman dasar terkait dunia digital. Literasi lebih dari sekedar kemampuan baca tulis, namun literasi adalah kemampuan individu untuk menggunakan segenap potensi dan skill yang dimiliki dan menakup kemampuan membaca kata dan membaca dunia.

Mempelajari dan mengasah kemampuan literasi informasi sedini mungkin merupakan kewajiban bagi setiap orang tua, guru, dan sekolah sebagai upaya untuk menjaga masa depan generasi selanjutnya. Kemampuan dasar yang dapat diasah seperti Karakter, Kreativitas, Kooperasi, Berpikir kritis, Komunikasi, Kewarganegaraan.

 

Dengan adanya pandemi covid-19 ini penting bagi kita untuk memiliki kecakapan literasi digital. Apalagi di masa pandemi ini hampir semua kegiatan dialihkan secara daring. Otomotis, hampir semua kalangan masyarakat menggunakan media digital untuk melanjutkan kehidupan. Tak terkecuali di bidang pendidikan, ekonomi, dan lainnya. Tetapi masalahnya, internet semakin dipenuhi konten berbau berita palsu atau hoaks, ujaran kebencian, dan radikalisme, bahkan praktik-praktik penipuan. Keberadaan konten negatif yang merusak stigma dunia maya saat ini hanya bisa ditangkal dengan membangun kesadaran dari tiap-tiap individu.

Dengan cepatnya informasi yang tersebar dan diterima tanpa dipilih terlebih dahulu bisa berpotensi tersebarnya hoaks atau berita palsu. Tentu saja hal itu merupakan kesalahan yang harus diedukasi sehingga berita hoaks tidak menyebar luas.

Pastinya pada pembelajaran digital perlu melakukan penyaringan kebenaran sebuah informasi yang didapat. Kita harus menahan terlebih dahulu informasi yang kita terima dan harus dicari lewat sumber-sumber yang lain untuk bahan pembanding informasi.

Seseorang yang memiliki tingkat literasi digital yang tinggi tidak akan mudah termakan dengan berita-berita hoaks. Seseorang dengan pemahaman dan bimbingan yang benar, akan menjadi tameng dalam tersebarnya berita-berita hoaks.

Dengan demikian masyarakat sebagai pengguna dapat menggunakan teknologi dengan bijak. Tetapi pada akhirnya, semua itu kembali kepada diri sendiri ingin ikut serta menjadi masyarakat canggih yang kritis dan bijak atau tidak.

 

Sumber :

https://munasya.com/pembelajaran-literasi-digital-masa-kini/

https://kumparan.com/hafizh-deu/pentingnya-memiliki-kecakapan-literasi-digital-di-masa-pandemi-1v2E7YGSyoZ/full